Atlet Karate Bersiap untuk Kejuaraan Dunia

Jakarta, kompas - Menjelang Kejuaraan Dunia Karate Senior di Belgrade, Serbia, 27-31 Oktober 2010, para karateka terus mempersiapkan diri. Mereka mempertajam teknik, taktik, dan strategi sesuai dengan kelas masing-masing.
Pelatih kumite Pelatnas SEA Games Pengurus Besar Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (PB Forki), Syamsuddin, Sabtu (9/10), mengatakan, seusai mengikuti Kejuaraan Indonesia Open II-2010 di Bali, 24-29 September 2010, dan menjelang kejuaraan dunia, 23 karateka yang dipersiapkan sebagai tim SEA Games 2011 PB Forki terus memaksimalkan waktu.
Ke-15 atlet kumite berlatih mempertajam teknik-teknik yang dibarengi dengan latihan fisik. Selain itu, para karateka juga dijadwalkan melakukan latihan bersama sebagai sparring partner atlet-atlet yang akan dikirim ke Asian Games 2010. Seperti yang terlihat pada latihan Sabtu sore kemarin, para karateka melatih teknik serangan dan reaksi mereka.
Menurut Syamsuddin, penajaman teknik dan strategi diperlukan. Sesuai evaluasi seusai mengikuti Kejuaraan Indonesia Open II-2010, para karateka masih kurang pada aspek tersebut.
Christine Taroreh, pelatih kata, mengatakan, untuk atlet kata, aspek yang terus dipertajam adalah aspek speed dan power. Dua hal itu terasa masih kurang pada Kejuaraan Indonesia Open II-2010.
Zulkarnaen Purba, Manajer Pelatnas SEA Games PB Forki, menyatakan, pada kejuaraan dunia tersebut, kemungkinan tim-tim dari negara ASEAN yang akan menjadi lawan Indonesia di SEA Games 2011 bakal ikut. Mereka di antaranya tim dari Malaysia, Vietnam, Thailand, Laos, Filipina, dan Myanmar.
”Kita sekaligus akan melihat dan memantau kekuatan calon lawan kita di SEA Games,” ujar Zulkarnaen.

0 komentar:

Posting Komentar

KOMENTAR ANDALAH YANG KAMI BUTUHKAN.